Produksi Multimedia Berbasis Komputer

PENGENALAN PRODUKSI MULTIMEDIA


#PRODUKSI MULTIMEDIA BERBASIS KOMPUTER

#PRODUKSI MULTIMEDIA





Hal-hal yang harus diperhatikan dalam pengembangan aplikasi multimedia :
a. Siapa target audience ?
b. Apa tujuan program ?
c. Apa struktur / isi program ?
d. Komponen-komponen apa saja yang akan dipakai ?
e. Tingkat interaksi yang diharapkan antara user dan komputer
f. Tingkat respon pemakai yang diharapkan
A. Siapa target audience ?
a. Umur & tingkat pendidikan
b. Gaya / cara belajar
c. Kebutuhan dan harapan pemakai
d. Etnik, Gender, komposisi budaya
e. Warna dan logo yang disukai
f. Profil psikologis
B. Apa tujuan program ?
a. Berupa presentasi / tutorial / interactive page ?
b. Dipakai oleh group / single user ?
c. Dipakai di TV / komputer / kiosk ?
C. Apa struktur / isi program ?
a. Isi program dapat berupa pesan khusus, data, gambar, grafik,video, atau informasi lain
D. Komponen-komponen apa saja yang akan dipakai ?
a. Gunakan berbagai macam media seperti narasi, gambar, animasi, video, teks, dll untuk menarik pemakai sehingga dapat menangkap informasi yang disampaikan
b. Untuk pemakai individu extensive text, scrolling text fields, audio, interactivity
c. Untuk pemakai kelompok text, audio, interactivity, colors.
E. Tingkat respon pemakai yang diharapkan
a. Sediakan umpan balik / pesan untuk setiap respon dari pemakai; berupa pesan „benar‟ atau „salah‟.
Tingkatan presentasi
a. Slide Presentation
b. Multimedia Presentation
c. Interactive Multimedia Presentation
d. Multimediawebpages
A. Slide Presentation
a. Merupakan presentasi linear (berurutan)
b. Dikembangkan menggunakan teks, gambar / clipart, photo
c. Tidak ada interaksi dengan pemakai
d. Tidak ada percabangan
B. Multimedia Presentation
a. Dikembangkan dengan menggunakan teks, gambar / clipart, suara, digitized
b. video, animasi, atau photo
c. Tidak ada interaksi antara pemakai dan komputer
d. Interaksi terjadi antara presenter dan audience
C. Interactive Multimedia Presentation
a. Terjadi interaksi antara pemakai dan komputer, yang berupa form data entry, pemilihan alternatif / jawaban, dll.
b. Dikembangkan dengan menggunakan teks, gambar / clipart, suara, digitized video, animasi, atau photo
c. Format : kiosk, training program, education program
D. Multimedia web pages
a. Aplikasi dibangun menggunakan authoring software, dan dapat dijalankan menggunakan web browser
b. Keunggulan : memanfaatkan hypertext, dan akses ke external database
c. Contoh : (www.mtv.com); menggunakan macromedia shockwave.
ALUR PROSES PRODUKSI MULTIMEDIA
1.2.1 Alur Proses Multimedia (Iklan Layanan Masyarakat)
Metodologi yang paling umum dipakai pada proses produksi Multimedia adalah yang biasa disebuat dengan alur produksi 3 tahap. Secara umum, proses produksi multimedia dirancang dengan menjalankan 3 tahap sebagai berikut;
A. Pra produksi / Pre-Production
Pra Produksi merupakan sebuah proses tahap awal dalam membuat produk multimedia, berupa pengumpulan semua data dan elemen yang berkaitan dengan produksi. Jika dalam produksi sebuah film proses pra produksi adalah proses penyiapan semua elemen yang terlibat dalam sebuah produksi (shooting) film/video. Dari mulai pengaturan budget, pemilihan sutradara, aktor, cameramen, crew, lokasi, peralatan, kostum/wardrobe dll.
1 Pada prinsipnya proses ini meliputi proses:
a. Penuangan ide (proposal) produk,
b. Perencanaan produk,
c. Perencanaan proses produksi,
d. Penyusunan dokumentasi,
e. Penyusunan tim,
f. Membangun prototipe,
g. Pengurusan hak cipta dan
h. Penandatangan kontrak dan pembiayaan
Gambar 1.1 : Prinsip Pra Produksi
a. Penentuan konsep/ide (concept definition)
Menentukan konsep atau ide merupakan realisasi dari pemikiran dasar dan gagasan awal yang bertujuan untuk menuangkannya ke dalam audio visual,berupa ide awal, tema yang akan diangkat. Pada tahap ini ditentukan sasaran judul, target audience, gaya yang ingin ditampilkan, keinginan dari pasar, perkiraan kebutuhan biaya, dan rencana kerja.
b. Desain (design)
Desain merupakan proses pembuatan sebuah data dan fakta yang berupa image, audio, video, dan lain-lainya yang berkaitan dengan konsep/ide perancangan produksi yang akan dilakukan. Pada langkah ini ditentukan bentuk isi cerita yang ingin ditampilkan, informasi properti yang akan digunakan, gambar yang akan ditampilkan baik berupa video, animasi, maupun image, kebutuhan sound/audio, masalah-masalah teknis yang dihadapi, interaksi antara content yang akan dimunculkan, serta navigasi atau link yang akan digunakan pada produk.
c. Perencanaan Produksi (Production Plan)
Perencanaan produksi merupakan tahap membuat konsep kerja terhadap apa yang akan dilakukan. Dalam melaksanakan perencanaan produksi, langkah-langkah yang dilakukan adalah pembuatan storyboard content outline., perincian anggaran produksi, jadwal kerja, kebutuhan peralatan, pembentukan anggota tim yang akan bekerja, melakukan evaluasi terhadap langkah-langkah yang telah dilakukan sebelumnya.
d. Dokumentasi (Documentation)
Dokumentansi merupakan tahap yang dilakukan untuk mengumpulkan data berupa image, video dan audio mendesain awal produksi dan perencanaan produksi. Dokumentansi meliputi segala hal mengenai data dan informasi keseluruhan produksi dari awal produksi hingga akhir produksi yaitu proses penggarapan proyek yang dituturkan secara lisan dan menjadi panduan seluruh proses produksi.
e. Membentuk Tim (Team Assemble)
Membentuk tim yaitu melalui pembentukan anggota tim melalui seleksi yang sesuai dengan keutuhan produksi dan diharapkan setiap anggota tim dapat bekerja secara professional sesuai dengan tugasnya masing-masing. Adapaun kebutuhan tim antara lain:
1) Desainer
2) Produser
3) Desainer teknik
4) Art director
5) Audio producer
6) Penulis
7) Sutradara
7) Editor
8) Grapichs artist
9) Cameramen
10) Programmer
11) Pencipta lagu (composer/soun engineer)
12) Content specialist;
13) Technical assistant
14) Asisten produksi
15) Rights dan researcher
16) Pengacara
f . Membuat Rancangan Desain (Building Prototype)
Membuat rancangan desain merupakan sebuah tahap bentuk dasar rancangan/ desain telah dapat diperlihatkan untuk dilakukan tes dan ditentukan layak atau tidak untuk diproduksi. Keputusan ini diambil oleh pimpinan produksi.
Selanjutnya, proyek ini harus dapat dibuktikan keasliannya dengan dibuatkan hak cipta. Tujuannya ialah agar produk mempunyai kekuatan hokum yang menyatakan produk tersebut baru dan tidak meniru atau menggunakan hak cipta orang lain.
Langkah terkahir dalam building prototype adalah melakukan brain storming, yaitu membahas rancangan desain yang telah dibuat bersama-sama dengan anggota tim dank lien guna mencari masukan dan pendapat untuk melakukan perbaikan..
g. Penyempurnaan (Clear Right)
Penyempurnaan adalah sebuah proses evaluasi dari beberapa tahap sebelumnya. Ketika masuk pada bagian ini, semua tahap yang dilakukan.
sebelumnya harus seudah benar-benar jelas, dengan melalui kontrol dan koreksi pada tiap-tiap bagian. Diharapkan, setelah tahap ini tidak ada lagi kesalahan/kekurangan yang terjadi.
h. Penandatanganan kontrak dan pembiayaan (client Sign off and funding)
Penandatanganan kontrak dan pembiayaan merupakan tahap terakhir dari pra produksi. Pada tahap ini dilakukan penandatanganan kontrak kerja dan pembayaran biaya sesuai dengan kesepakatan antara perusahaan dan pelanggan. Selanjutnya proyek ini siap untuk diproduksi.
2 Elemen-elemen yang perlu menjadi pertimbangan pre production:
A. Sumber Ide Cerita (Pembuatan Film atau ILM)
Ide adalah rancangan yang tersusun di pikiran. Artinya sama dengan gagasan atau cita-cita. Ide dalam kajian Filsafat Yunani maupun Filsafat islam menyangkut suatu gambaran imajinal utuh yang melintas cepat.
B. Sinopsis
Sinopsis adalah ringkasan atau garis besar naskah yang menggambarkan isi dari suatu film atau pementasan yang dilakukan baik secara konkrit maupun secara abstrak.
Fungsi Sinopsis adalah :
a. Untuk memberikan gambaran ringkas dari isi naskah
b. memberikan gambaran secara cepat mengenai isi naskah
c. Sebagai pembuka / prolog atau epilog dari naskah yang akan dipentaskan.
d. Membuat gambaran jelas secara sederhana tentang urutan cerita dalam naskah.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Produksi Multimedia Berbasis Komputer"

Posting Komentar